Motor Japstyle

 

Sepeda motor merupakan jenis kendaraan yang banyak digunakan karena ukurannya yang lebih ramping dibanding mobil dan mampu digunakan dengan leluasa pada jalanan yang padat sekalipun. Bagi pecinta kendaraan yang satu ini, tindakan memodifikasi memang menjadi aktivitas yang menyenangkan. Bahkan ada kebanggan tersendiri jika konsep impian kita bisa terwujud dalam bentuk nyata.

Dengan langkah modifikasi, motor pun menjadi kendaraan yang memiliki sentuhan yang unik dan benar-benar berbeda dari sepeda motor yang beredar di pasaran. Sebelum memodifikasi motor, Anda perlu mengetahui terlebih dahulu tentang aliran modifikasi.

Aliran Japstyle dan Sejarahnya

Japannese style atau yang biasa disingkat menjadi japstyle merupakan aliran modifikasi motor yang berasal dari negeri sakura tersebut. Aliran modifikasi ini sebenarnya telah ada sejak tahun 1980-an. Namun, saat itu builder modif motor yang ada di negeri sakura belum menamakan hasil karya modifikasinya dengan nama japstyle dan belum terlalu menganggap hal tersebut.

Alasannya karena saat itu belum terdapat acuan baku tentang modifikasi motor. Pada 1990-an, distrik Shibuya, Tokyo berdiri bengkel khusus modifikasi motor yang bernama Brat. Bengkel tersebut khusus melayani modifikasi motor dengan mengikuti style motor yang terkenal di Amerika dan daratan Eropa seperti scrambler, cafe racer dan flat tracker.

Jepang dikenal sebagai negara yang penduduknya sangat menjunjung tinggi harga diri serta kebudayaan bangsanya. Karena itulah mereka tidak ingin menjiplak style modifikasi dari luar dan memunculkan stylenya sendiri. Melalui owner dari rumah modifikasi Brat itulah muncul istilah yang disebut Brat Style yang artinya hasil modifikasi dari bengkel Brat.

Rumah modifikasi Brat yang mengusung aliran yang tergolong baru di negeri sakura tersebut menyebabkan banyak rumah modifikasi yang mengikuti bengkel Brat tersebut. Di mulai dari Tokyo, japstyle mulai dilirik oleh dunia hingga menghasilkan berbagai macam aliran seperti cafe racer, street demon, street tracker, flat tracker, dan japanese south california.

Hal Menarik Tentang Aliran Modifikasi Japstyle

  1. Cara japsyle masuk ke Indonesia

Aliran modifikasi motor japstyleatau yang juga dikenal dengan nama bratstyle masuk ke Indonesia melalui banyak cara seperti akulturasi, pertukaran pelajar serta media sosial. Cara-cara tersebut membuat aliran modifikasi motor japstyle semakin dikenal di berbagai negara termasuk Indonesia, terutama bagi pecinta otomotif.

Aliran modifikasi ini semakin populer di dunia otomotif dan semakin banyak pula sepeda motor yang dimodifikasi menggunakan aliran modifikasi ini. Salah satu kelebihan dari aliran ini yang membuatnya populer adalah banyaknya pilihan modifikasi mulai dari karakter chic, manly, kharismatik dan masih banyak lagi.

  1. Cara modifikasi dengan low budget

Bagi Anda yang ingin memodifikasimotor japstyle dengan low budget, Anda dapat bergabung ke dalam komunitas japstyle sehingga Anda dapat memperoleh teman sehobi sekaligus informasi tentang spare part murah.

  1. Memakai Motor Klasik Buatan Jepang

Aliran modifikasi japstyle sesuai dengan namanya hanya menggunakan motor-motor lama yang dibuat pabrik Jepang mulai dari CB, GL Series hingga Astrea 800. Selain itu, modifikasi dengan aliran japstyle juga dapat dilakukan pada ban atau lampu depan yang dibuat bulat.

Dengan melakukan modifikasi semacam ini, motor jadul akan terlihat semakin manly sehingga cocok digunakan untuk melintasi jalan raya. Kesan manly, unik dan nyentrik yang diberikan oleh sepeda motor dengan modifikasi motor japstyle membuat motor jenis ini memiliki komunitas touring.

Komunitas touring ini umumnya didirikan untuk memperkenalkan aliran modifikasi motor japstyle. Selain sebagai cara untuk memperkenalkan aliran modifikasi ini, adanya komunitas touring ini juga sebagai wadah untuk mengekpresikan diri bagi para penggemar otomotif dengan aliran modifikasi yang satu ini.

Adanya komunitas juga dapat memastikan keamanan di jalan raya. Hal ini sangat penting karena modifikasi yang dilakukan tanpa standar yang baik dapat menimbulkan resiko yang tidak diinginkan. Dengan adanya komunitas, standar tersebut dapat diciptakan dengan cara memilih spare part yang tetap aman digunakan di jalan raya.

  1. Perkembangan japstyle di Indonesia

Perkembangan japstyle di Indonesia terbilang pesat sehingga mengundang pembentukan berbagai komunitas japstyle. Bagi Anda yang menyukai dunia otomotif dan tertarik dengan japstyle, mengetahui nama-nama komunitas japstyle yang ada diIndonesia tentunya sangat penting.

Beberapa komunitas japstyle yang ada di Indonesia adalah JBI atau JapStyle & BratStyle Indonesia, Jap Style ID dan berbagai komunitas lokal lainnya. Kegiatan pada komunitas-komunitas tersebut di antaranya adalah gathering dan touring baik antar kota maupun antar daerah lain.

Perkembangan japstyle yang begitu pesat menyebabkan terbentuknya komunitas japstyle yang besar yang tidak kalah dengan moge atau motor sport di Indonesia.

Gaya yang unik serta maskulin pada japstyle merupakan salah satu daya tarik yang membuat aliran modifikasi japstyle disenangi oleh banyak kalangan meskipun motor yang digunakan merupakan motor produksi lama.